You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI himbau warga bawa makan minum sendiri untuk kurangi volume sampah
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Warga Diimbau Kurangi Volume Sampah

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, mengimbau warga untuk mengurangi volume sampah di Ibukota dengan lebih banyak menggunakan wadah ramah lingkungan. 

Kami terus berupaya menggerakkan masyarakat untuk bersama sama mengurangi volume sampah dengan melakukan pemilahan.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, imbauan tersebut sesuai dengan Instruksi Gubernur (Ingub) Nomor 50 tahun 2017 tentang penggunaan wadah, tempat makanan dan minuman ramah lingkungan. 

"Kalau anak sekolah atau orang dewasa bawa tumbler sendiri, atau tempat makan. Saya yakin sampah yang berton-ton itu akan semakin berkurang," ujar Isnawa usai mengikuti Focus Group Discussion dengan Tim Sinkronisasi di Ruang Pola Lantai II, Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (20/7).

Pemprov DKI-Tim Sinkronisasi Bahas Pengolahan Air Limbah

Dia berharap, lima tahun ke depan kesadaran masyarakat semakin tinggi untuk menjaga lingkungan dengan mengurangi penggunaan sampah yang sulit didaur ulang.  

"Kami terus berupaya menggerakkan masyarakat untuk bersama-sama mengurangi volume sampah dengan melakukan pemilahan. Ada sampah yang bisa dimanfaatkan untuk kompos, dan lain-lain," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4284 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1705 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik